BlackBerry 10 : Ini Senjata Utama untuk Bersaing dengan Android, Windows Phone, iOS?

fitur blackberry 10, spek dan review bb 10 terbaru

BlackBerry telah merilis dua smartphone terbarunya pada 30 Januari 2013 lalu, kedua ponsel tersebut adalah BlackBerry Z10 dan BlackBerry Q10, apa saja kelebihan yang dimilikinya? Berikut beberapa fitur unggulan BlackBerry 10:

BlackBerry Hub
fitur blackberry 10, spek dan review bb 10 terbaru

BlackBerry Hub, fitur baru ini memungkinkan pengguna dapat dengan mudah mengakses email, pesan BBM, update media sosial, dan berbagai notifikasi lain dalam satu wadah yang dinamakan BlackBerry Hub.

Fitur BlackBerry Hub ini hadir untuk memudahkan pengguna mengelola pesan dan notifikasi dari berbagai sumber dengan tampilan yang informatif. Sejauh ini fitur semacam BlackBerry Hub belum ditemukan di platform lain


BlackBerry Messenger
fitur blackberry 10, spek dan review bb 10 terbaru

BlackBerry Messenger atau BBM adalah salah satu fitur andalan platform BlackBerry. Fitur ini juga merupakan fitur yang paling digemari oleh pengguna BlackBerry di Indonesia.

BlackBerry Messenger di BlackBerry 10 ini mengusung fitur baru, yakni BlackBerry Messenger Video atau BBM Video. Fitur BBM video ini adalah layanan video chat seperti pada Apple FaceTime atau Google+ Hangout.


Adaptable Keyboard
fitur blackberry 10, spek dan review bb 10 terbaru

BlackBerry 10 membawa keyboard dengan kemampuan baru yang disebut adaptable keyboard. Adaptable keyboard ini memiliki kemampuan untuk memrediksi kata yang akan di input oleh pengguna. Tak hanya itu, fitur ini juga mampu memberikan saran-saran cerdas atau merekam kata-kata yang sering digunakan pengguna.

Cascade
fitur blackberry 10, spek dan review bb 10 terbaru

Adalah sistem navigasi baru yang terdapat pada BlackBerry 10. Kehadiran Cascade ini untuk mengakomodasi kemampuan multitasking pada BlackBerry 10 dan memudahkan pengguna berpindah dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya yang sedang terbuka.

Time Shift Camera
fitur blackberry 10, spek dan review bb 10 terbaru

Time Shift Camera adalah sebuah fitur baru di Time Shift Camera yang memungkinkan pengguna untuk mendeteksi senyum yang paling sempurna dari subyek foto setelah pengambilan foto berlangsung.

Cara menggunakan fitur Time Shift ini cukup mudah, jalankan aplikasi kamera, pilih modus ‘Time Shift’ dan tangkap subjek foto, dan aplikasi kemudian akan mencari wajah dalam gambar yang memiliki senyum paling sempuna.

BlackBerry Remember
Salah satu fitur unggulan BlackBerry 10 lainnya adalah hadirnya aplikasi BlackBerry Remember, sebuah perangkat lunak note-taking yang memiliki segudang fitur dan kemudahan bagi pengguna untuk mencatat berbagai hal. BlackBerry Remember dapat disinkronkan dengan Outlook dan Evernote.

Seperti yang dilansir dari sidomi news, sebenarnya masih cukup banyak fitur baru yang terdapat pada BlackBerry 10, sebut saja BlackBerry Flow, Active Frame, browser dengan kemampuan lebih baik dengan dukungan HTML5, dan toko aplikasi baru, BlackBerry World. Lalu, mampukah BlackBerry 10 bersaing dengan iOS dan Android?

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter